Rektor UNP hadiri pelepasan KKN Terpadu Tuah Sakato di Gurbernuran Sumbar
Rektor UNP, Prof. Ganefri, Ph.D hadiri kegiatan pelepasan KKN PPM Terpadu Tuah Sakato 2023 di Kantor Gubernur Sumatera Barat. Kegiatan ini dihadiri oleh pimpinan OPD Provinsi, perwakilan 11 Perguruan Tinggi, pimpinan pemerintah Kabupaten Pasaman Barat, dan perwakilan mahasiswa KKN. Pelaksanaan KKN tematik kali ini akan dilaksanakan di Kabupaten Pasaman Barat.
Rektor UNP dalam sambutannya menyampaikan bahwa keterlibatan perguruan tinggi berkolaborasi dengan pemerintahan seperti ini harus terus ditingkatkan untuk menyelesaikan permasalahan di Sumatera Barat, khususnya untuk program unggulan KKN PPM Terpadu tahun ini yaitu pencegahan dan penanganan stunting.
Pelepasan KKN Terpadu dilakukan oleh Gubernur Sumbar dalam hal ini diwakili oleh Sekdis DPMD Bapak Drs. Amriman, S.Pd. MM yang menyampaikan apresiasi atas keterlibatan perguruan tinggi di tahun ke-4 KKN PPM Tuah Sakato. Beliau juga menyatakan bahwa pada kali ini akan ada penanaman 2.000 pohon di lokasi KKN.